Image from : IKEA Hackers |
Memang hasilnya tidak seperti pedalboard yang sering kita temukan di IG postingan gitaris profesional, tapi dengan sedikit kreativitas kita tentu bisa menghiasnya dan menjadi sebagus pedalboard buatan pabrik.
Apa Itu Pedalboard?
Pedalboard adalah tempat meletakkan efek gitar dan bass, berupa material tipis seperti papan atau lembaran logam, bisa juga terbuat dari rangka logam atau aluminium. Selain efek juga ada power supply, berbagai footswitch atau pedal switcher, dll...MONO Pedalboard Large |
Khusus untuk double tape jarang digunakan karena sering merusak bagian bawah efek dan meninggalkan bekas.
Berbagai Ukuran Pedalboard
Setiap perusahaan pedalboard memiliki ukurannya sendiri, tidak ada aturan untuk ukuran yang pasti. Karena itu banyak juga yang membuat pedalboard custom yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing musisi...Mulai dari yang kecil.... (Gator Small Aluminum pedalboard) |
Hingga yang super besar. |
Cara Membuat Pedalboard
Cukup sediakan sebilah papan atau kayu, selesai !! Kita bisa tambahkan berbagai fitur lain seperti lubang atau velcro. Tapi jika kita punya benda datar yang cukup kuat dan tidak terlalu tebal, maka kita sebenarnya sudah punya pedalboard...contoh pedalboard dari papan skateboard... |
Berbagai Contoh Bahan Murah Untuk Pedalboard
Setelah browsing dan sedikit riset di Youtube, kami tim Guitarsquartz.net menemukan berbagai material alternatif untuk pedalboard, dan tidak harus logam atau baja yang berat. Dan berbagai material ini murah dan mudah banget ditemukan di sekitar kita...- Peti Kayu
Banyak yang menjual peti kayu bekas dengan harga yang tidak terlalu mahal. Kita cukup memotong salah satu sisi peti kayu tersebut untuk membuat pedalboard. Hati-hati memilih kayu nya jangan yang sudah berlubang atau rapuh.
- Cutting Board/ Talenan Plastik
Talenan plastik cukup kuat untuk dijadikan pedalboard, tapi sebaiknya cari yang kaku dan cukup tebal.
- Rak Sepatu Plastik
Ternyata rak sepatu plastik cukup kuat untuk menjadi pedalboard seperti yang sudah saya coba bikin sendiri. Berbagai lubang diatasnya membuatnya pas untuk menyembuyikan berbagai kabel power dan kabel jumper.
- Papan Kayu
Papan kayu jati atau kayu apapun bisa kita gunakan sebagai material pedalboard. Ukuran dan bentuknya bisa kita sesuaikan dengan kebutuhan kita.
- Rak Kawat
Rak kawat atau rak besi tentunya memiliki kekuatan yang lebih dibandingkan material lainnya. Tapi harganya juga bakal sedikit lebih mahal. Bagus untuk efek gitar yang memiliki bobot yang berat seperti multiefek atau efek dengan casing logam lainnya.
Bahan Pedalboard Lainnya
Dari berbagai bahan diatas, tidak menutup kemungkinan kita bisa menggunakan berbagai material lainnya untuk pedalboard. Yang penting cukup kaku dan kuat serta tidak mudah rusak terkena cairan atau kotoran.Jadi sekarang kita sudah bisa membuat pedalboard berharga murah tapi tetap memeunih fungsinya. Silakan mencoba berbagai material lainnnya, siapa tahu buatan Anda mungkin lebih bagus lagi..
Ok sampai disini dulu, nantikan terus berbagai artikel menarik berikutnya hanya di Zonagitar.net
Komentar0
Tulis Komentar