TUY6TSY9Gpr9TfC5GfY7TfW6TY==

Eternal Desolator Feat Dracul Rilis Single Baru Penumbra

 Zonagitar.NET, - Hampir satu tahun dilalui tanpa atmosfir panggung atau gigs lainnya, unit deathcore asal Purwokerto ini memutuskanuntuk menghabiskan waktu workshop di studio dan melanjutkan produksi penggarapan album keduanya. “Penumbra” menjadi single pertama yang dirilis pada akhirtahun 2020 ini, Penumbra juga dijadikan sebagai penandaselesainya era album pertamanya (Omnipotence Paradox) yang dirilis tahun 2019 kemarin. 

 

Dalam “Penumbra”, Eternal Desolator menggandeng salah satu penyanyi Rap asal Purwokerto bernama Haedar atauakrab dengan nama panggung ‘Dracul’. Dracul merupakansalah satu rapper muda berbakat dari Purwokerto yang juga telah merilis singlenya pada bulan November berjudul“Persona In Control”. 

 

Penumbra juga merupakan salah satu bagian dari album keduaEternal Desolator yang akan kemungkinan akan dirilispertengahan tahun depan mendatang. 

 

Menutup akhir tahun dengan rilisnya Penumbra ini menjadibukti bahwa meskipun tidak ada kegiatan panggung dan show lainnya pasca tour album pertama pada akhir tahun 2019 bukan menjadi penghambat band ini dalam berkarya. Sebelumini bahkan Eternal Desolator sempat merilis sebuah music video re-arrangement lagu The Violation dari FleshgodApocalypse pada bulan Agustus yang lalu.

 

Penumbra bercerita pada keadaan pre-conciousness manusia, ambang batas kesadaran dan alam bawah sadar yang salinberkelindan yang berdampak pada pola pikir dan tingkah lakumanusia. Secara musikal, produksi Penumbra ini menjadipengalaman baru yang menarik terutama bagi Eternal Desolator dan Dracul. Karakter dentuman Deathcore 8 String khas Eternal Desolator, blast beat, bass drop, breakdown sertaornament dissonant guitar sound yang dipadu padankandengan alunan hip hop yang mengiringi celoteh cepat Dracul yang penuh tenaga.

 

Degan hadirnya warna baru yang dihasilkan Eternal Desolator ini diharapkan menjadi angin segar bagi skena Deathcore/Metal dan skena HipHop pada khususnya. Penumbra resmi dirilis dalam bentuk official music audiopada kanal YouTube Eternal Desolator pada tanggal 22 Desember 2020 dan akan segera tersebar di beberapa geraistreaming music digital lainnya. 

 

Untuk merayakan perilisan single Penumbra ini Eternal Desolator bekerja sama dengan Crashgear, salah satu clothing brand asal Purwokerto dalam memproduksi merchandiseuntuk single Penumbra ini.

Komentar0

Tulis Komentar

Type above and press Enter to search.