Purwokerto - Zonagitar.Net, Untuk Kedua kalinya, Gelaran rangkainan tour Jakarta Clothing Expo (Jakcloth) goesto Purwokerto yang di gelar selama 3 hari pada tanggal 28,29,30 juli 2017 kemarin di Gor Satria Purwokerto Baru saja usai. Sederet artis papan atas seperti Payung Teduh, Naif, RocketRockers Hingga FDJ Yasmin di percaya panitia untuk menyedot masa dan meramaikan satage Jakcloth hari terakhir di Purwokerto.
Sekitar pukul 20.00 WIB Naif di daulat naik panggung lebih dulu untuk mengibur ribuan penonton yang sudah membanjiri area Jakcloth sedari siang, tanpa menunggu lama David cs mulai menghentak panggung dengan lagu-lagu hits miliknya, ribuan penonton pun turut larut dalam alunan Naif sembari bernyanyi bersama bak paduan suara yang bikin merinding. Aksi kocak dan "gila" sang vokalis kian menambah kemeriahan panggung jakcloth malam itu.
Usai berjingkrak ria bareng Naif, Giliran RocketRockers mengajak penonton untuk "ugal-ugalan", lagu "Awal Dari Cerita" mengawali playlist RR malam itu. Dilanjut Reuni, Hari Untukmu, Ingin Hilang Ingatan, Percumah, Bersama Taklukan Dunia, Dia, dan di tutup dengan Masih Banyak Hati Yang Menunggu.
Di tengah aksinya , Aska Sang vokalis sempat turun panggung untuk bernyayi bersama membaur dengan penonton di depan panggung. Sorak ramai penonton pun pecah. Tak hanya itu aska juga mengajak para fans untuk mampir ke boot miliknya sembari makan bersama dan bercerita ria " nanti abis kita turun silahkan mampir ke booth kita yak, nanti kita photo-photo, makan Bareng, bercerita ria, nanti aku ajarin gimana caranya nyari pacar yang sakinah mawadah warohmah......" Ucap Sang Vikalis dari atas panggung.
Usai penampilan RocketRockers, FDJ cantik asal jakarta Yasmin menggeber penonton dengan dentuman musik EDM yang menghentak dada dan telinga, ribuan penonton yang sudah berkumpul di depan stage pun berjingkrak bersama bak ombak di lautan manusia. Beberapa lagu-lagu yang sedang hits saat ini sukses di bawakan Yasmin. Penonton pun seolah tak lelah berpumping ria mengikuti beat-beat Dj yasmin hinga usai pukul 22.00WIB.
Memang benar, Acara outdoor yang disinyalir jadi The Biggest Youth Festival in Indonesia ini memang layak sekali untuk di kunjungi, di samping menghadirkan sejumlah clothing brand produk buatan anak negri yang keren-keren sekaligus menghadirkan suguhan music performance dari musisi Musisi papan atas tanah air.